-->

Firmware Tested Maxtron Pluto MT6580, Backupan dari HP Normal

- July 01, 2019
#UPDATE 17 September 2019
Dikarenakan masih banyak teman2 yang kebingungan dalam menangani Maxtron Pluto MTK ini, maka mimin membuat langkah-langkah prosesnya, setelah melalui puluhan kali testing bersama teman-teman via Whatsapp dan Teamviewer.

Nah, beberapa teman2 teknisi kesulitan untuk Identify Devices di Android Toolbox UFI. Pastikan settingan UFI sebagai berikut:

  • Gunakan UFI Android Toolbox terbaru versi v1.3.0.1156.
  • Klik di tab Mediatek
  • Pilih Brand Asus
  • Pilih Platform Mediatek
  • Pilih SoC MT6580
  • Pilih Brom 7.1519.4.0[ASUS,MT65xx]
  • Masukkan file scatter dan coba Identify Devices

Dengan settingan seperti diatas, seharusnya tidak ada masalah walaupun menggunakan DA [ldr]MTK_AllInOne_DA.bin.

Step 1: BACKUP..BACKUP..BACKUP..
Lakukan backup terlebih dahulu untuk jaga2 kalau terjadi kesalahan atau matot setelah flash. Simpan baik2 backupan ini.

Step 2: FACTORY RESET
Setelah backup, lakukan factory reset dari Special Tasks. Jika proses factory reset berhasil, tanpa ada error, silakan melangkah ke step 3.

Bila terjadi error, misalnya: Error: 1011 (S_NOTE_ENOUGH_STORAGE_SPACE) atau Error: 0x000003f3 (S_NOTE_ENOUGH_STORAGE_SPACE). Tenang, ini masih bisa diusahakan, silakan melangkah ke step 4.

Step 3: FLASH PARTISI SYSTEM saja
Load Scatter dari file mimin, lalu hilangkan semua tanda centang kecuali partisi system. Jadi kita mencoba untuk flash partisi system saja. Beberapa teman2 teknisi berhasil dengan cara seperti ini.

Step 4: FULL FLASH
Jika masih hang logo,lakukan full flash dari file mimin. Centang juga preloader (beberapa melaporkan error saat preloader tidak dicentang). Setelah flash, tidak ada salahnya mencoba factory reset lagi. Jika masih gagal, lanjut ke STEP 5.

Step 5: (BANYAK YANG BERHASIL DENGAN CARA INI)
Copy file system dari file mimin (yang Anda download) lalu paste ke file backupan dari HP Anda. Silakan buat 1 copy terlebih dahulu agar Anda tetap mempunyai backupan original.
Lanjut load file scatter dari backupan Anda, pastikan file system tercentang
Lanjut flash..

Dengan beberapa tips diatas, semoga membantu teman2 dalam pengerjaan. File mimin dan proses flashing tested sukses di box UFI, Miracle (versi crack jg bisa) dan CM2. Jika hanya mengandalkan flashtool SPFT, hampir tidak mungkin berhasil.

Penjelasan beberapa error yang sering ditemukan saat flash Maxtron V12s atau Maxtron Pluto ini:

  • Error: 1011 (S_NOTE_ENOUGH_STORAGE_SPACE), lihat step 2
  • Error: 0x00000C52 (S_DA_SDMMC_WRITE_FAILED), ini kemungkinan kerusakan EMMC karena proses write failed.
  • Error: 0x000003f3 (S_NOTE_ENOUGH_STORAGE_SPACE), lihat step 2
  • Error: 0x0000179E (S_SECURITY_USB_DL_IMAGE_SIGNATURE_VERIFY_FAIL), silakan ikuti settingan UFI yang mimin anjurkan diatas.



===========================================================================

#UPDATE info terbaru
Setelah melalui testing oleh beberapa teman2 teknisi, terkait cara flash Maxtron Pluto Mediatek yang hang logo, ada beberapa saran dan tips dari mimin. Perhatikan beberapa point berikut ini:

Susah Identify Devices

Nah, beberapa teman2 teknisi kesulitan untuk Identify Devices di Android Toolbox UFI. Beberapa dibantu mimin lewat remote teamviewer. Pastikan settingan UFI sebagai berikut:
  1. Gunakan UFI Android Toolbox terbaru versi v1.3.0.1156.
  2. Klik di tab Mediatek
  3. Pilih Brand Asus
  4. Pilih Platform Mediatek
  5. Pilih SoC MT6580
  6. Pilih Brom 7.1519.4.0[ASUS,MT65xx]
  7. Masukkan file scatter dan coba Identify Devices

Dengan settingan seperti diatas, seharusnya tidak ada masalah walaupun menggunakan DA [ldr]MTK_AllInOne_DA.bin.

Point berikutnya adalah ketika diflash, ada yang muncul error, ada yang berjalan lancar namun hasilnya tetap hang logo. Untuk itu, mimin sarankan langkah-langkah pengerjaan sebagai berikut:
  1. Lakukan backup terlebih dahulu untuk jaga2 kalau terjadi kesalahan atau matot setelah flash. Userdata ga usah dibackup, filenya gede dan bikin proses backup lama. Jangan tanya bagaimana cara backupnya, ampun dah..
  2. Setelah backup, lakukan factory reset dari Special Tasks. Bila terjadi error, seperti write emmc failed, maka kemungkinan besar itu penyakit hardware. Bila tidak terjadi error apapun saat factory reset, lanjut ke langkah berikutnya. Contoh error: Error 1011 (S_NOT_ENOUGH_STORAGE_SPACE)
  3. Flash partisi system saja. Load Scatter dari file mimin, lalu hilang semua tanda centang kecuali partisi system. Jadi kita mencoba untuk flash partisi system saja. Beberapa teman2 teknisi berhasil dengan cara seperti ini.
  4. Jika masih hang logo,lakukan full flash dari file mimin. Centang juga preloader (beberapa melaporkan error saat preloader tidak dicentang). Setelah flash, tidak ada salahnya mencoba factory reset lagi.

Jika masih belum beruntung, walaupun proses flash berjalan lancar tanpa error, namun HP Maxtron Pluto masih hang logo, lakukan tips berikut:

  1. Copy file system dari file mimin (yang Anda download) lalu paste ke file backupan dari HP Anda. Silakan buat 1 copy terlebih dahulu agar Anda tetap mempunyai backupan original.
  2. Lanjut load file scatter dari backupan Anda, pastikan file system tercentang
  3. Lanjut flash..
Dengan beberapa tips diatas, semoga membantu teman2 dalam pengerjaan. Untuk yang tidak mempunyai UFI, sebaiknya tidak menggunakan file mimin (ga usah download aja ya).
-------------------------------------

Awalnya mimin mendapat pasien hang logo HP Maxtron. Ketika dibuka casing belakangnya, di stiker belakangnya ada tulisan Model: Pluto. Baterainya ada tulisan V12s, penampakannya seperti gambar di bawah ini:




Mulailah mimin mencari di google dengan kata kunci firmware maxtron pluto, banyak yang share sih. Mimin coba download 1 firmware, selesai download langsung diekstrak dan mendapatkan firmware dalam format pac, ciri khas HP yang menggunakna CPU spreadtrum.

Eksekusi menggunakan UFI Box, load file pac lalu klik Identify Devices. Nah, pada saat menghubungkan HP Maxtron Pluto ini ke komputer, kok malah detect sebagai MTK USB Port. Nah lho... bukannya SPD, kan harusnya detect sebagai SPRD US2 Diag.

Keanehan dimulai...

Mimin test lagi, ternyata benaran detect sebagai MTK USB Port. Berarti nih HP menggunakan CPU Mediatek, bukan spreadtrum. Mimin pindah ke tab Mediatek di UFI, lalu Identify Devices lagi, dapat info kalau HP Maxtron Pluto ini menggunakan MT6580. Lognya seperti ini:
platform: MT6580, cpu abi: armeabi-v7a
manufacturer: MAXTRON
board: , name: MAXTRON Pluto
brand: O1, model: U22
build id: MRA58K, version: 6.0 Marshmallow (MRA58K release-keys)
build description: full_zechin6580_weg_m-user 6.0 MRA58K 1552289727 release-keys

build version: alps-mp-m0.mp1-V2.34_zechin6580.we.m_P69
screen resolution: 960 x 480
audio: amp_6323pmic_spk
touch: ft6x36
modem: zechin6580_we_m_hspa_gps_coclock_s6_b18_taiguo

Lanjut googling, dengan kata kunci firmware maxtron pluto mt6580... 

Hasilnya tidak ditemukan satupun firmware maxtron Pluto yang Mediatek, semuanya file Pac untuk spreadtrum. Terus mimin cari di beberapa grup teknisi HP di facebook, hasilnya nihil juga. Belum ada yang berbagi firmware Maxtron Pluto yang menggunakan CPU Mediatek.

Minimal untuk saat ini, tanggal 1 Juli 2019, saat artikel ini ditulis, mimin belum menemukannya. Mungkin kedepannya ada yang berbagi firmware ini. Silakan dicari.

Nah, untungnya mimin punya teman yang buka konter HP dan kebetulan menjual tipe HP yang sama persis. Mimin pinjam untuk read filenya, untuk dikemudian diflash ke HP yang hang logo tadi.

Log backup firmware Maxtron Pluto MT6580 menggunakan UFI:
Sending Download Agent... Done.
Platform: MT6580_S00, Hw ver: 0xCA00, Sw ver: 0x0000
 Secure ver: 0xFF, BL ver: 0x01
 Secure config: 0x00
 SRAM size: 128 KiB
DRAM size: 1 GiB
PL Secure ver: 0x02
Storage type: eMMC
Card/BGA: BGA (Discrete embedded)
Manufacturer ID: 0x90 (SK Hynix)
Product name: H4G1d (0x483447316404), rev: 0x05, serial number: 0x02A28C00
Manufacturing date: Dec 2014
CID: 90014A48 34473164 040502A2 8C00C1E5
Capacity: 3.65 GiB(3,921,674,240 bytes)
 Boot1: 4096 KiB
 Boot2: 4096 KiB
 RPMB: 4096 KiB
 User area: 3.64 GiB(3,909,091,328 bytes)
USB speed: High-Speed
platform: MT6580, cpu abi: armeabi-v7a
manufacturer: MAXTRON
board: , name: MAXTRON Pluto
brand: O1, model: U22
build id: MRA58K, version: 6.0 Marshmallow (MRA58K release-keys)
build description: full_zechin6580_weg_m-user 6.0 MRA58K 1552289727 release-keys
build version: alps-mp-m0.mp1-V2.34_zechin6580.we.m_P69
screen resolution: 960 x 480
audio: amp_6323pmic_spk
touch: ft6x36
modem: zechin6580_we_m_hspa_gps_coclock_s6_b18_taiguo
Internal storage: 1.71 GiB
crypto state: unencrypted
Reading preloader_zechin6580_weg_m.bin... Done.
Reading pgpt... Done.
Reading proinfo.bin... Done.
Reading nvram... Done.
Reading protect1... Done.
Reading protect2... Done.
Reading seccfg... Done.
Reading lk.bin... Done.
Reading boot.img... Done.
Reading recovery.img... Done.
Reading para... Done.
Reading logo.bin... Done.
Reading expdb... Done.
Reading frp... Done.
Reading nvdata... Done.
Reading metadata... Done.
Reading oemkeystore... Done.
Reading secro.img... Done.
Reading keystore... Done.
Reading system.img... Done.
Reading cache.img... Done.
Reading flashinfo... Done.
Files saved to \\E:\maxtron%20pluto%20mtk\
Completed in 6 mins 11.122 s



Flash hasil backup ke HP yang hang logo, lognya sebagai berikut:
Sending Download Agent... Done.
Platform: MT6580_S00, Hw ver: 0xCA00, Sw ver: 0x0000
 Secure ver: 0xFF, BL ver: 0x01
 Secure config: 0x00
 SRAM size: 128 KiB
DRAM size: 1 GiB
PL Secure ver: 0x02
Storage type: eMMC
Card/BGA: BGA (Discrete embedded)
Manufacturer ID: 0x90 (SK Hynix)
Product name: H4G1d (0x483447316404), rev: 0x86, serial number: 0x01A38936
Manufacturing date: May 2014
CID: 90014A48 34473164 048601A3 8936514F
Capacity: 3.62 GiB(3,881,828,352 bytes)
 Boot1: 2048 KiB
 Boot2: 2048 KiB
 RPMB: 2048 KiB
 User area: 3.61 GiB(3,875,536,896 bytes)
USB speed: High-Speed
Writing PRELOADER at 0x00000000, size: 116 KiB... Done.
Writing lk at 0x01CC0000, size: 384 KiB... Done.
Writing boot at 0x01D20000, size: 16 MiB... Done.
Writing recovery at 0x02D20000, size: 16 MiB... Done.
Writing logo at 0x03DA0000, size: 8 MiB... Done.
Writing secro at 0x09A00000, size: 6 MiB... Done.
Writing system at 0x0A800000, size: 1.50 GiB... Done.
Writing cache at 0x6A800000, size: 256 MiB... Done.
Completed in 5 mins 56.615 s

Syukurlah, setelah diflash, HP yang awalnya hang logo kini kembali normal. Mimin udah test sendiri, lagian ini juga backupan dari hp normal kok. Mimin share firmware maxtron pluto tested MT6580 ya..

Sebelum download, harap perhatikan beberapa hal berikut:
1. Cek kembali HP yang sedang Anda tangani, cek tipe CPUnya. Pastikan MT6580 juga. File diatas untuk yang MT6580, bukan yang SPD. Bila perlu, samakan stiker di belakangnya. Perhatikan update info terbaru dari mimin diatas, sudah banyak yang gagal karena kurang paham proses pengerjaannya.

2. Mimin hanya menyediakan file, tidak mengajari cara flash dll. Silakan flash dengan risiko Anda tanggung sendiri. Jangan menyalahkan mimin kalau hp malah mati setelah flash atau masih tetap hang logo. Bisa jadi ternyata kerusakan di hardware.
3. Usahakan backup terlebih dahulu (walaupun kondisi hang logo), untuk jaga2 kalau terjadi IMEI hilang, mati setelah flash, dll.


FIRMWARE MAXTRON PLUTO MT6580 
password: skwok123maxtronpluto

Sekian, semoga bermanfaat.

Beberapa testimoni yang udah berhasil:




Advertisement
 

Start typing and press Enter to search